Anggota Kodim 0719 Jepara Gelar Latbak Asah Kemampuan M16

Daerah610 Dilihat

Jepara , www.suarahukum-news.com – Guna meningkatkan kemampuan prajurit dalam bidang menembak, Kodim 0719/Jepara, Senin ( 16/11 ) enggelar latihan menembak Triwulan IV Tahun 2020, di Lapangan Tembak Mororejo, Kecamatan Mlonggo. ( 16/11 )

Komandan Kodim 0719/Jepara Letkol Arm Suharyanto menuturkan keterampilan dan kemahiran menembak adalah salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh setiap prajurit, baik prajurit yang masih bierdinas di Batalyon maupun prajurit yang sudah disatuan teritorial.

” Untuk itu, ratusan anggota Kodim 0719/Jepara pagi ini melaksanakan menembak dengan senapan M 16 dan Pistol FN 46 untuk kembali mengasah kemampuan ketangkasan menembak senjata ringan (LatbakJatri) “, kata Dandim 0719/Jepara

Lebih lanjut, pada pelaksanaan menembak senjata ringan ini juga diikuti oleh para perwira staf dan juga para Danramil yang berlangsung selama tiga hari.

” Latihan menembak kali ini adalah meningkatkan kemampuan yang diwajibkan kepada seluruh anggota agar kemampuan menembak tetap terpelihara dan terjaga dengan baik “, ujar Letkol Arm Suharyanto

Sementara Plt Pasiopdim 0719/Jepara Letda Inf Agus Supriyanto kegiatan menembak senjata ringan diadakan setiap bulan sekali yang bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan kemampuan prajurit Kodim 0719/Jepara dalam bidang menembak.

” Pada pelaksanaan menembak dibagi menjadi dua sesi latihan, menembak senjata ringan dengan jarak 100 meter dan menembak pistol jarak 15 meter, para prajurit harus tetap diasah untuk kemampuan menembaknya serta harus ada peningkatan upaya maksimal dalam memperoleh hasil  “, tegasnya

Keahlian menembak prajurit juga merupakan bukti bentuk intesitas pembinaan satuan di Kodim 0719/Jepara, dimana hasil latihan menembak tidak hanya menjadi pengangan akan tetapi dilaporkan kepada Komando Atas.

 

( Red / Sh )